Berita Terkini

Dibawah Arahan Kepsek Idil Wahdi, SMKN 1 Luak Juarai Teknik Bisnis Sepeda Motor (TBSM) Regional Sumbar

Post Title

Limapuluh Kota,-- Sebagai pusat pendidikan dan pelatihan yang menghasilkan tenaga kerja terampil dan handal serta mampu menselaraskan antara kemajuan IPTEK dan IMTAQ yang diharapkan sanggup bersaing di era global, tampaknya memang selaras dengan berbagai perolehan prestasi, baik itu para siswa maupun tenaga pendidik di SMKN 1 Kec. Luak dibawah arahan Drs. Idil Wahdi, M.Pd, sebagai Kepala Seolah.

Betapa tidak, baru beberapa bulan menjabat sebagai kepala sekolah di SMKN 1 Luak, Idil Wahdi mampu mengantarkan siswanya atas nama Amel menjuarai Teknik Bisnis Sepeda Motor (TBSM) yang diadakan PT. Menara Agung Regional Sumbar di ajang Regional Technical Skill Contest tahun 2019, pada bulan April yang lalau.

"Saat ini anak kita Amel, tengah dipersiapkan di Menara Agung Padang selama 6 bulan untuk mengikuti ajang Technical Skill Contest untuk tingkat nasional yang akan digelar di Jakarta pada bulan Oktober mendatang. Mudah mudahan kita bisa mencapai target peringkat 5 se Indonesia," ungkap Idil Wahdi, saat ditemui di ruang kerjanya disela sela melaksanakan aktifitas di SMKN 1 Kec Luak.

Tak sampai disitu, salah seorang guru atas nama Citra Hadya Niki , S.Pd juga meraih peringkat pertama Kontes Guru Teknik Bisnis Sepeda Motor (TBSM) Astra Honda tingkat regional Kowilsar PT. menara Agung 2019, kategori technical sepeda motor.

"Ini mungkin sebuah prestasi dan berkah bagi saya di SMKN 1 Luak, boleh dikatakan, untuk tahun 2019 kontes Teknik Bisnis Sepeda Motor (TBSM) yang diadakan PT. Menara Agung Regional Sumbar seluruhnya diborong oleh Kabupaten Limapuluh Kota, yang mana juara satu di raih oleh SMKN 1 Luak, Juara 2 oleh SMKN 1 Suliki dan Juara 3 dipegang lagi oleh SMKN 1 Luak," tambah mantan Kepsek SMKN 1 Sukiki itu.

Lebih lanjut idil Wahdi mengatakan, Ajang TBSM ini sendiri merupakan sebuah kurikulum murni yang diajrkan dari brend otomotif Honda melalui PT. Menara Agung. Untuk itu para siswa lulusan SMKN ini akan memiliki sklil dan kemampuan untuk langsung terjun dunia kerja.

"Sekolah sudah langsung menyiapkan tenaga kerja tanpa harus mengikuti pelatihan-pelatihan tambahan, artinya ada lapangan pekerjaan dan sekolah yang menciptakan tenaga kerjanya," terangnya

Kedepannya Idil Wahdi berharap akan muncul juara-juara baru dan siswa yang haus akan prestasi, tak hanya menjuarai TBSM namun juga akan muncul prestasi di bidang keahlian lain, pasalnya di SMKN 1 Luak ada 6 paket keahlian diantaranya Busana, Boga, Multimedia, Otomotif dan pemasaran.

"SMKN 1 Luak merupakan sekolah yang komplit, mempunyai 4 kelompok yakni kelompok bisnis, pemasaran, teknologi, dan Kelompok pariwisata, untuk itu diharapkan kedepan muncul juara-juara dari SMKN 1 Luak, baik itu dari busana, boga. Untuk itu, bagaimanapun juga saya siap untuk mendukung program demi kemajuan SMKN 1 Kec. Luak," pungkasnya. (Hermiko)


Sumber: setda.limapuluhkotakab.go.id



Berita Terkini


Agenda


Sampaikan Saran Anda




Polling

Bagaimana Pendapat Anda Mengenai Kinerja Pemerintah Kabupaten Lima Puluh Kota saat ini?
Sangat Baik
Baik
Cukup Baik
Buruk
Sangat Buruk

LIHAT